Ayam Bakar 17

Senin, 04 Oktober 2010

Sekedar cerita pagi : catatan setelah bangun tidur

Selamat pagi sahabat, selamat pagi dunia, selamat pagi semua...

Hari ini adalah hari pertama saya menuliskan catatan setelah bangun tidur, seringkali pikiran awal di pagi hari memberikan inspirasi buat kita untuk mulai melangkah dan mengisi waktu serta menentukan pilihan dalam semua segi kehidupan. Saya berharap di setiap pagi saya bisa berbagi cerita dan juga "mendengar" cerita dari sahabat-sahabat semua.

Tidak seperti biasanya pagi ini saya bangun tidur lebih pagi dari hari biasanya, ada suara "glodakan" yang membangunkan saya... asal suara dari dapur dan setelah saya tengok ternyata istri saya sedang membersihkan lantai dapur. Dengan sedikit menggerutu saya bertanya, "suara apa tadi?", istri saya menjawab, "itu tadi suara alat pel yang jatuh ke lantai." Masih dengan wajah cemberut saya melangkahkan kaki ke teras rumah, duduk di kursi kayu warna coklat yang menghadap ke arah kolam. Saya coba membuka mata lebih lebar dan sinar mentari pun tampak lebih terang. Angin yang bertiup menggerakkan dedaunan dari pohon mangga yang kemarin baru saja saya dan istri saya menyemprotnya dengan insectisida karena banyak semut merah besar atau yang sering disebut "angkrang atau krangkang". Suara ikan lele di kolam memaksa saya untuk lebih memperhatikan ikan-ikan tersebut yang sudah tiga bulan ini saya tempatkan di kolam kecil yang berada tepat di depan kamar tidur saya. Sepertinya ikan-ikan itu lapar.... saya berdiri dan mengambil makanan ikan dan menebarkannya ke kolam beberapa genggam, dengan lahap mereka menyantapnya sampai habis.

Pemandangan yg sebenarnya setiap hari saya lihat ini entah mengapa tampak berbeda dari biasanya, mungkin karena saya bangun terlalu pagi sehingga udara masih sejuk dan sinar mentari masih hangat. Saya pun kembali duduk di kursi coklat dan melihat di atas meja sudah ada dua gelas teh hangat mengepulkan asap tipis. Wow... menyesal tadi saya menggerutu dan cemberut di hadapannya, terima kasih istriku telah membangunkanku sehingga bisa menikmati segarnya pagi ini.

Semoga para sahabat juga bisa merasakan nikmatnya pagi ini...

Salam,

Andy

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Powered By Blogger
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger