Ayam Bakar 17

Jumat, 17 Desember 2010

Kentang Rebus Bikin Lebih Cepat Lapar

Selamat pagi sahabat, selamat pagi dunia, selamat pagi semua....

Kentang rebus memang lebih sehat dibandingkan gorengan karena kandungan kolesterolnya lebih rendah. Kentang rebus memiliki indeks glikemik (IG) lebih tinggi sehingga lebih cepat memicu rasa lapar dibanding kentang goreng. Meski bikin cepat lapar dibanding kentang yang digoreng, kentang rebus tetap lebih sehat.

Cepat atau tidaknya rasa lapar itu muncul ditentukan oleh indeks glikemik (IG) dari karbohidrat yang dikonsumsi pada makanan pertama (first meal), misalnya saat sarapan.

Semakin tinggi IG, semakin cepat makanan itu diolah di dalam tubuh sehingga lebih cepat memicu merasa lapar. Sebaliknya makanan dengan IG rendah bisa mempertahankan rasa kenyang lebih lama karena dicerna secara perlahan.

Selain menunda lapar, metabolisme yang lebih lama juga baik untuk tubuh karena kadar gula (glukosa) darah menjadi lebih stabil hingga tiba waktunya untuk makan siang (second meal).

Selain dipengaruhi oleh jenis makanan, cara memasak juga menentukan nilai IG. Seorang pakar gizi dari IPB, Prof DR Ir Made Astawan, MS mengatakan bahwa merebus makanan khususnya yang mengandung karbohidrat justru lebih meningkatkan nilai IG dibandingkan menggoreng atau memanggangnya.

"Misalnya kentang direbus, matangnya akan sempurna sehingga pati di dalamnya pecah dan menjadi lebih mudah untuk dicerna," ungkap Prof Made dalam pemaparan hasil penelitian "Second Meal Effect" di Kuningan Suites, Jakarta, Kamis (9/12/2010).

Pengaruh cara memasak juga disampaikan oleh seorang praktisi Food Healing, Rina Poerwandi. Menurut Rina, salah satu menu cemilan terbaik sebelum makan siang adalah sayuran mentah. Kandungan serat atau karbohidrat kompleksnya lebih sulit dicerna sehingga bisa mempertahankan rasa kenyang lebih lama.

"Salah atu pilihan terbaik untuk blunch (breakfast-lunch) adalah sayuran, kalau bisa yang mentah. Misalnya salad, lettuce, dan sebagainya," ungkap Rina.

Meskipun demikian, tidak selamanya makanan dengan IG rendah bisa disebut sehat. Misalnya kentang goreng, meski memiliki IG lebih rendah daripada kentang rebus dan kentang panggang namun secara umum kentang rebus tetap paling sehat.

"Kentang goreng memang memiliki IG yang rendah, cocok untuk menunda lapar. Tapi di situ ada tambahan minyak, garam, dan sebagainya. Kalau kebanyakan nanti malah menyebabkan hipertensi," ungkap Prof Made. (Sumber: detik.com).

Semoga para sahabat bisa menikmati pagi ini.

Salam,


Andy

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Powered By Blogger
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger